Liputanmetrosumut.com || Pematang Siantar – Polsek Siantar Timur Polres Pematangsiantar melalui piket Bhabinkamtibmas AIPTU Jeri Ardian, AIPDA V.R.S Garingging S.T dan AIPDA H.N Silalahi melaksanakan Blue Light Patrol (BLP) malam hari diwilayah hukum Polsek Siantar Timur, pada Jumat 25 Juli 2025 sekira pukul 22.25 Wib.
Kapolsek Siantar Timur IPTU Edy J.J. Manalu SH. MH dalam laporannya mengatakan kegiatan Blue Light Patrol tersebut dengan sasaran Bank BRI dan Bank BC di Kompleks Mega land Jalan Sangnaualuh Kelurahan Siopat Suhu Kecamatan Siantar Timur, Bank OCBC Jl. Sutomo Kelurahan Merdeka Kecamatan Siantar Timur, serta Loket Paradep Jl. Sutomo Kelurahan Merdeka Kecamatan Siantar Timur, Kota Pematangsiantar.
Pelaksanakan Blue Light Patrol ini bertujuan dalam rangka mengantisipasi gangguan keamanan dan kertiban masyarakat (Kamtibmas) diantaranya 3C (Curat, Curas dan Curanmor) serta Premanisme.
“Selama pelaksanakan Blue Light Patrol situasi kamtibmas diwilayah hukum Polsek Siantar Timur berlangsung aman dan terkendali,” Pungkas IPTU Edy.
(S.A.R.Siahaan)
Editor : Redaksi
www.liputanmetrosumut.com